PPKM Kota Medan Turun Level, Rajudin Sagala: Masyarakat Harus Tetap Taat Prokes

IMG 20210706 110035

 

Medan – DNN: Menurunnya tingkat penyebaran covid-19 di Kota Medan, bukan berarti masyarakat bisa mengabaikan protokol kesehatan ketat yang sebelumnya sudah diterapkan oleh pemerintah Kota Medan.

“Walaupun penyebaran covid-19 di Kota Medan level PPKM nya telah turun, yang tadinya level 4 kini menjadi level 3. Namun masyarakat harus tetap menjaga kesehatan, dengan tetap menghindari kerumunan, menjaga jarak dan memakai masker saat diluar rumah,” kata Wakil Ketua DPRD Medan H Rajudin Sagala S.Pd.I kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin (13/9/2021).

Jangan sampai, sambung Politisi Partai PKS ini, kerja keras Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk membawa Kota Medan keluar dari zona merah menjadi sia-sia.

“Tanpa peran serta dan dukungan dari kita semua, mustahil harapan Pemko Medan menuju zona hijau akan terwujud,” jelasnya.

Saat disinggung atas peresmian ruang ICU untuk pasien Covid-19 di RS Pirngadi oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution beberapa hari yang lalu, Rajudin Sagala menganggap hal itu perlu dan sangat setuju.

“Langkah Bobby itu sudah tepat. Guna mengatisipasi lonjakan pasien Covid-19, apabila hal itu terjadi di Kota Medan. Contoh nya seperti yang terjadi di Kota DKI dan Semarang, grafiknya Mai turun. Yang diakibatkan oleh kelalaian masyarakatnya sendiri, disaat level PPKM di kota tersebut menurun mereka enggan menerapkan prokes yang dihimbau oleh pemerintah,” pungkasnya.

Reporter: Amsari