Kolaborasi Bareskrim Polri dan Gemabudhi Sumut Salurkan 150 Paket Sembako Kepada Warga

IMG 20220626 203339

 

DNN l Medan – Kolaborasi Bareskrim Polri bersama Generasi Muda Budhis Indonesia (Gemabudhi) Sumatra Utara, kembali menyalurkan bantuan 150 paket sembako, kepada warga prasejahtera dikawasan Sei Rahayu, Kecamatan Medan Tembung, Minggu (26/6/22).

Di sela-sela kegiatan tersebut, Ketua Gemabudhi Sumatra Utara, Drs. Wong Chun Sen Tarigan M.Pd.B mengatakan, bahwa ini bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Sembako yang dibagikan terdiri dari, Beras, Gula dan Minyak Goreng. Apalagi saat ini, minyak goreng harganya mahal. Untuk itu, dengan sembako yang dibagikan hari ini, dapat mengurangi beban hidup masyarakat,” kata Wong kepada wartawan.

Dalam hal ini, Kabareskrim Komjen Pol Agus, sambung Wong sangat konsern dengan kondisi kehidupan warga, terlebih lagi akibat dampak dari Covid19.

Sementara itu, Yusuf Sembiring selaku koordinator kegiatan menambahkan, bahwa dengan pemberian beras dan minyak goreng tersebut dapat menyambung hidup bagi keluarga yang tak mampu.

“Sekali lagi saya mewakili warga Sei Serayu mengucapkan terimakasih banyak kepada bapak Kabareskrim Polri dan Ketua GEMABUDHI Sumut, yang sudah peduli terhadap warga miskin. Semoga amal baik bapak-bapak sekalian, diganjar pahala oleh Tuhan Yang Maha Esa,” tuturnya.

Sedangkan Mei Lan, salah satu warga yang menerima bantuan juga mengucapkan hal yang sama kepada Komjen Pol Agus dan Wong Chun Sen, atas bantuan yang diberikan kepada mereka. “Kamsia (Terimakasih) ya Pak, semoga amal baik kalian diterima Tuhan,” pungkasnya. (A-Red)