Reses I TA 2022 Sesi Pertama, Edward Hutabarat Pastikan Aspirasi Warga Tersampaikan dan Terealisasikan

IMG 20220218 WA0070

 

Medan – DNN: Pelaksanan Reses I Tahun Anggaran 2022, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan bulan Februari untuk menampung aspirasi konstituen, Edward Hutabarat di Jalan Priuk No.63 Kelurahan Sei Putih Barat Kecamatan Medan Petisah pada Jum’at (18/2/2022), mendapati banyak pertanyaan dan keluhan.

Seperti yang dilontarkan oleh Melanton Pangaribuan, warga Jalan Sei Putih Timur 1 ini mengharapkan, agar pemko Medan melakukan pengaspalan kembali di jalan Sei Putih Timur 1, Gg. Saurduk, Gg Cikditiro, dan Gg.Darurat, sebab sudah banyak aspal nya yang terkupas dan hancur.

“Aspalnya sudah banyak terkupas dan berlobang, jadi rawan kecelakaan. Selain itu, kami juga meminta lengadaan tong sampah, agar dapat dipisah sampah organik dan non organik. aAalagi saat ini musim pancaroba, agar warga terhindar dari penyakit Demam Berdarah,” terangnya, saat berlangsungnya sesi tanya jawab.

Selain permintaan pengaspalan jalan, ada juga perwakilan warga yang meminta agar setiap Gang, dan jalan di kota Medan diberikan plank nama Jalan. Alasannya, sesuai pengalaman pribadi saat berkunjung ke suatu alamat maka akan kesulitan menemukan jalan, karena kebanyakan plank nama jalan sudah rusak atau hilang.

Endra Sugiani, warga Jalan Periok yang bekerja berjualan warung kopi di depan rumahnya, meminta agar pemko Medan mempermudah dalam hal pengurusan BPJS Kesehatan gratis dan Program PKH.

“Jujur, saya tidak tahu cara pengurusannya dan dirinya sangat membutuhkan bantuan BPJS Kesehatan gratis termasuk bantuan PKH dari pemerintah,” terangnya.

Menjawab aspirasi dan keluhan warga di kelurahan Sei Putih Tengah tersebut, Edward Hutabarat yang merupakan anggota DPRD dari partai PDI Perjuangan Medan ini memastikan, aspirasi dari warga akan dimasukkan kedalam catatan pelaksanaan resesnya dan akan diusulkan pada Musrembang dan diparipurnakan.

“Memang sejak kepemimpinan Wali Kota Medan, Bobby Nasution sudah banyak sekali perubahan, kalau sebelumnya respon cepat pengaduan masyarakat berjalan lambat, namun kali ini setiap pengaduan masyarakat segera dapat ditindaklanjutinya. Kita apresiasi wali kota Medan saat ini. Masalah infrastruktur jalan, saat ini sedang tahap pengerjaan, diharapkan tahun depan semua jalan di kota Medan akan mulus,” ujar Edward.

Menyangkut plank nama jalan yang diketahui banyak hilang atau rusak, Edward berjanji akan segera menyampaikan masalah tersebut ke dinas Perhubungan kota Medan, untuk segera dipasangkan plank nama jalan di kota Medan yang dianggap atau diketahui rusak.

Untuk kebersihan pasar, Kota Medan sambung Edward dapat mencontoh pasar yang ada di kota Jogjakarta. Pasar di Jogjakarta sangat bersih dan para pembeli betah berlama-lama di dalam pasar tersebut. Hal ini karena seluruh warga disana mengikuti peraturan yang diterapkan di kota tersebut.

“Masalah kebersihan pasar, pemko Medan perlu belajar dengan pengelola pasar di Kota Jogjakarta,” tandas anggota komisi 3 DPRD Kota Medan ini

Edward juga mengingatkan kepada warga, untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Mengingat kasus penularan Virus Omicron semakin melonjak di kota Medan, yang memaksa Walikota Bobby Nasution menaikkan ke level 3.

“Mari kita saling menjaga kesehatan dan mengikuti Prokes Covid19. Virus Omicron memang ada gan kita harus waspada agar wabah ini dapat segera turun,” harapnya.

Pada penyampaiannya yang terakhir di pelaksanaan Reses I tahun 2022 tersebut, Edward Hutabarat meminta agar seluruh warga yang diundang hadir di pelaksanaan resesnya itu menuliskan keluhan yang ada dilingkungan sekitar termasuk mengenai pelayanan instansi pemerintah yang dianggap masih kurang memuaskan

“Melalui lembaran aspirasi yang kami sediakan, tuliskan lah apa yang menjadi unel-unek ataupun permasalahan atau masukan yang nantinya kami bawakan pada Musrembang dan rapat paripuran agar ditindak lanjuti,” pungkasnya.

Edward juga menyempatkan diri berfoto bersama warga sekaligus memberikan suvenir dan nasi kotak kepada seluruh peserta yang di undang di kegiatan itu.

Reporter: Amsari