Jadikan Jalan Pegadaian Ruang Kreatif & Kuliner, Bobby Nasution Dapat Dukungan Penuh Ridwan Kamil

IMG 20230202 061717

DNN l Medan – Keinginan Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk menjadikan kawasan Jalan Pegadaian sebagai ruang kreatif, mendapat dukungan penuh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Selain akan membuat desain langsung, mantan Wali Kota Bandung itu juga akan mensupportnya melalui Coorporate Social Responsibility (CSR) PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJB).

Rencana menjadikan kawasan Jalan Pegadaian sebagai ruang kreatif, sambung Bobby, setelah digelarnya event Medan Street Art. “Dimana saat itu, pemural asal Kota Medan berkolaborasi dengan pemural mancanegara, seperti Rusia dan Spanyol yang memural tiang-tiang penyangga lintasan kereta api, sehingga menjadi lebih menarik dan estetik,” ucapya.

Setelah kawasan Jalan Pegadaian terlihat semakin menarik dengan karya seni mural, Bobby mengaku, komunitas kreatif menyampaikan kepadanya agar kawasan tersebut dijadikan sebagai ruang kreatif dan kuliner di malam hari.

“Masukan itu saya terima dan segera dikomunikasilkan dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI). Hanya PR-nya satu, saya ingin desainnya tidak dari Pemko Medan. Berhubung komunitas kretatif yang mengajukan, saya minta mereka juga membuat desainnya,” ujar Bobby Nasution saat bertemu dengan komunitas kreatif Kota Medan di Jalan Pegadaian Medan, Rabu (1/2/2023).

Menurut Bobby, ternyata komunitas kreatif, benar-benar kreatif. Mereka memanfaatkan kehadiran Ridwan Kamil di lokasi dan meminta agar pria yang akrab disapa Kang Emil untuk membuat desain ruang kreatif tersebut.

“Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih kepada Pak Ridwan Kamil yang sudah menyanggupi, mengiyakan dan membuat desain. Sehingga dapat dijadikan sebagai ruang kreatif dan kuliner,” terangnya.

Selain membuat desain, lanjut Bobby Nasution, Ridwan kamil juga telah menyatakan akan mensupport pembangunan ruang kreatif dan kuliner di kawasan Jalan Pegadaian melalui CSR BJB.

“Untuk itu, sekali lagi atas nama Pemko Medan, saya mengucapkan terima kasih atas dukungan Pak Ridwan Kamil untuk membantu menghadirkan ruang kreatif dan kuliner bagi anak-anak muda dan masyarakat Kota Medan,” pungkasnya.

Sumber Berita dari :
Instragram : Pemko.Medan  https://instagram.com/pemko.medan?igshid=YmMyMTA2M2Y=

Facebook   : Pemko Medan  https://www.facebook.com/PemkoMedan