Bayi Usia 10 Hari Hilang, 3 Orang Ditahan Polisi Termasuk Sang Ibu

png 20230629 003705 0000

JAMBI (DNTV) – Kasus hilangnya bayi berusia 10 hari diduga diculik sempat menggegerkan warga Kota Jambi. Ayah sang bayi, Agus Kurniawan (37) terkejut dan panik ketika dibangunkan istrinya pukul 06.00 WIB, menyatakan anak mereka hilang.

BACA :

Polisi Amankan Sejumlah Pekerja Migran Indonesia, Ini Kasusnya

Sang ayah bersama istrinya mencari keliling dan tidak ditemukan sehingga membuat laporan ke polisi pada Minggu (25/6). Tidak beberapa lama pihak kepolisian mengabarkan bahwa anaknya sudah ditemukan.

Ternyata dari informasi yang dihimpun, bayi itu ternyata diserahkan ibunya, yang merasakan kesulitan ekonomi, tanpa sepengetahuan suaminya, kepada pasutri yang ingin punya anak.

Kini ibu bayi dan pasutri itu dijadikan tersangka dan ditahan polisi. Mereka dikenakan pasal penculikan dan UU Perlindungan Anak.

Dikutip dari Merdeka.com, ayah sang bayi, Agus Kurniawan (37) menyatakan akan mencabut laporan ke polisi atas kehilangan bayinya. “Bahwa anaknya tersebut bukan diculik tapi diserahkan oleh istri ke orang yang mau adopsi bayi, pada subuh hari,” kata Agus saat diwawancarai di Polresta Jambi, Rabu (28/6).